Thursday, September 5, 2013

Menghubungkan PC Virtual ke PC Host Menggunakan VMnet1 (Host-Only)


VMware memiliki fasilitas untuk menghubungkan PC virtual ke PC host dan juga sebaliknya. Terdapat beberapa cara untuk menghubungkan PC virtual ke PC host. Berikut ini merupakan fasilitas untuk menghubungkan PC virtual ke PChost:
  • Use bridged networking yaitu menjadikan PC virtual memiliki akses langsung ke jaringan Ethernet eksternal dan harus memiliki IP address sendiri yang terhubung ke jaringan luar. Sehingga PC virtual akan dianggap seperti PChost ketika PC virtual terhubung ke sebuah jaringan.
  • Use network address translation (NAT) yaitu memberikan PC virtual akses ke koneksi dial-up dan jaringan Ethernet eksternal PC host dengan menggunakan IP address PC host. Sehingga PC virtual dapat terhubung dengan internet jika PC host juga terhubung dengan internet.
  • Use host only networking yaitu mengoneksikan sistem operasi PC virtual sebagai jaringan virtual yang berdiri sendiri di PC host.
  • Custom : Specific virtual network yaitu menggunakan jaringan virtual yang lebih spesifik sesuai keinginan user.
  • Do not use a network connection jika tidak ingin PC virtual terhubung dengan PC mana pun.
Dalam artikel ini, akan digunakan Custom : Specific virtual network dengan VMnet1 (Host-only) yang membuat PC virtual hanya dapat terhubung dengan PC host dan PC virtual tidak dapat menggunakan koneksi internet yang dimiliki PC host.



Berikut ini langkah-langkah menghubungkan PC virtual ke PC host:
1. Pilih VM pada toolbar, lalu klik Setting.
2. Klik pada Network Adapter. Pilih Custom: Specific virtual network lalu klik VMnet1 (Host-only). Klik OK.
3. Arahkan kursor di pojok kanan bawah desktop Windows 8 sampai muncul tampilan di bawah ini. Kemudian klik Setting.
4. Setelah muncul tampilan seperti berikut, klik Control Panel.
5. Agar PC virtual dapat terhubung ke PC host, maka matikan Windows Firewall yaitu dengan klik System and Security pada jendela Control Panel.
 6. Klik Windows Firewall.
 7. Klik Turn Windows Firewall on or off di bagian kiri jendela.
8. Pilih Turn off Windows Firewall (not recommended) pada Private network settings dan Public network settings. Klik OK.
 9. Agar PC virtual dapat terhubung PC host maka harus PC virtual harus diatur terlebih dahulu yaitu dengan cara klik Network and Internet.
10. Klik Network and Sharing Center.
 11. Klik Ethernet pada Connections.
12. Klik Properties.
13. Pilih Internet Protocol Version (TCP/IPv4), kemudian klik Properties.
 14. Atur IP address dan Subnet mask PC virtual. Untuk kali ini menggunakan IP address 192.168.1.1 dan Subnet mask 255.255.255.0. Klik OK.


 15. Klik Close.

16. Selanjutnya PC host harus diatur agar dapat terhubung dengan PC virtual yaitu dengan klik Open Network and Sharing Center.
17. Klik VMware Network Adapter VMnet1.
18. Klik Properties.
 19. Pilih Internet Protocol 4 (TCP/IPv4) lalu klik Properties.


20. Atur IP address dan Subnet mask PC host yang mempunyai kelas yang sama dengan IP address yang digunakan PC virtual. Untuk kali ini IP address yang digunakan yaitu 192.168.0.3 dan Subnet mask 255.255.255.0. Klik OK.

21. Klik Close.


22. Lakukan ping dari PC host ke PC virtual menggunakan Command Prompt dengan mengetikkan ping 192.168.0.1 untuk mengetahui apakah PC host terhubung dengan PC virtual.
 23. Lakukan ping dari PC host ke PC virtual menggunakan Command Prompt dengan mengetikkan ping 192.168.0.1.

0 comments:

Post a Comment